Tuesday, May 23, 2017

Program Mikrotik Academy

Program MikroTik Akademi adalah program khusus untuk Institusi Pendidikan, seperti Universitas, STMIK, AMIK, Institut Teknik, SMK dan sekolah berbasis semester. Program ini memungkinkan sekolah untuk membuka kelas MikroTik Bersertifikasi sebagai bagian dari kurikulum pembelajaran dan membuka ujian sertifikasi bagi siswanya di akhir kelas.

Sebagai bagian dari program, SMK Al-Huda Kediri merupakan salah satu dari Training Partner Akademi untuk MikroTik yang ditunjuk untuk melaksanakan program kelas MikroTik Akademi bagi siswa kami. Program ini [digabungkan ke dalam kurikulum pada semester 3, 4, 5 dan 6 melalui topik Manajemen Jaringan Komputer untuk semua siswa TKJ baik siswa Axioo Class Program (ACP) maupun non ACP, dan khusus untuk siswa ACP nantinya juga akan diberikan secara terpisah sebagai bagian dari kelas tambahan, berupa praktek laboratorium untuk mata pelajaran Sistem Operasi Jaringan, Rancang Bangun Jaringan, Keamanan Jaringan, Administrasi Server, dan Jaringan Nirkabel] dan di akhir masa pembelajaran, akan diadakan ujian sertifikasi untuk menguji kemampuan siswa serta memberikan kesempatan kepada siswa untuk memperoleh Sertifikat MikroTik yang bersifat internasional.
Sertifikat yang dikeluarkan merupakan sertifikat bertaraf Internasional (bila siswa lulus ujian dengan nilai > 60%) dan siswa akan mendapatkan gelar sebagai MikroTik Certified Network Associate (MTCNA).


Mikrotik Academy - Mikrotik.co.id

Perkenalkan Kami, Kami merupakan salah satu Penyedia jasa training MikroTik Resmi yang bertempat di Jakarta, Indonesia.



Kami bermaksud mengajukan penawaran Pelatihan MikroTik Level Basic (MTCNA MikroTik Certified Network Associate dan MTCTRE (MikroTik Certified Routing Engineer). Pelatihan ini akan membahas hampir semua aspek mengenai penggunaan router MikroTik dan perangkat kerasnya, sangat sesuai untuk network administrator, ISP, Dunia Pendidikan ataupun perusahaan yang menginginkan untuk dapat menggunakan teknologi MikroTik pada jaringannya. Pelatihan ini akan dibawakan dalam Bahasa Indonesia oleh trainer yang berpengalaman dan yang telah  Tersertifikasi oleh MikroTik.
Kami Mengadakan pelatihan untuk Sekolah/ instutusi pendidikan  yang ingin mengadakan kerjasama dengan MikroTik (MikroTik Academy).

MikroTik Academy adalah :

MikroTik Academy sebuah program yang disiapkan untuk jalur pendidikan, yaitu Politeknik/ universitas/ sekolah kejuruan dan sejenisnya untuk mepelajari MikroTik. Kelas MikroTik akan banyak menggunakan LAB-Komputer layaknya Pelatihan Sertifikasi MikroTik dan akan terdapat Ujian untuk mengukur seberapa jauh kemampuan yang di miliki siswa (Sekolah diharapkan mempunyai ruangan LAB dan koneksi Internet).

Tujuan dari MikroTik academy adalah sekolah dapat mengadopsi kurikulum MTCNA kedalam kegiatan belajar mengajar, memberi nilai tambah bagi Sekolah dan bila disetujui Sekolah dapat mengadakan Sertifikasi Internasional INTERN (hanya bagi Siswa sekolah tersebut)

Tidak ada biaya untuk mendirikan MikroTik Academy/ GRATIS di Awal dan tidak ada biaya tahunan, bahkan MikroTik Latvia memberikan perangkat RouterBoard sebanyak 20 unit (bisa berubah sesuai kebijakan,–)

Syarat mendirikan MikroTik Academy adalah

Sebuah Universitas/ Politeknik/ Sekolah keteknikan. Jika disetujui, anda wajib mengajarkan Materi MikroTik academy (MTCNA) kepada siswa anda.
Mempunyai minimum satu orang trainer dengan sertifikat MikroTik academy (hanya seseorang yang mempunyai sertifikat MikroTik Academy yang boleh mengajar Materi tersebut/ Tidak diwakilkan/ tidak menggunakan asisten).
Syarat menjadi trainer MikroTik Academy:

2.1. Merupakan Dosen/ Guru Tetap dari institusi pendidikan anda.

2.2 Lulus ujian level Basic  MTCNA  dan satu Level Advance/expert (MTCRE/ MTCWE/ MTCTCE/ MTCUME/ MTCINE)  dengan score masing-masing minimum 75%

2.3 Menandatangani MOU dengan MikroTik. MOU ini adalah perjanjian antara MikroTik Latvia dan Institusi/ sekolah.

2.4 Setelah syarat ditas dipenuhi, pihak sekolah menghubungi koordinator MikroTik Academy. Pihak sekolah juga harus menunjuk koordinator sebagai perjanjangan tangan resmi dari MikroTik latvia.

Koordinator akan mengecek apakah institusi anda layak untuk menjadi MikroTik academy dan jika institusi anda telah menjadi MikroTik academy, maka koordinator akan mengawasi kegiatan MikroTik academy anda.

Formnya MOU (pdf) dapat di download di Download & Intro-MikroTikAcademy

dan ditandatangani oleh perwakilan sekolah (misal: rektor/ Dekan/ Kepala Prodi, Kepala Sekolah). Setelah ditandatangai, anda mengirimkan dokumen ini koordinator atau  ke kantor pusat MikroTik di latvia.

 Adapun hal-hal lain yang lebih rinci ada pada proposal yang menjadi lampiran surat ini, Demikian penawaran ini kami sampaikan atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

 
biz.